Wednesday, March 4, 2020

SOAL HOTS 1 PJOK SMP


Sepak bola dilakukan oleh 11 orang pemain dan dipimpin oleh 1 orang wasit dibantu 2 oraang asisten wasit. Ketika posisi badan condong ke depan, bagian kaki yang digunakan untuk menahan menghadap arah datangnya bola, sehingga tumit menempel tanah, teknik ini merupakan cara menahan bola dengan menggunakan ....
A. kura-kura kaki                                     
B. kaki bagian luar                                               
C. kaki bagian dalam
D. telapak kaki

Peralatan yang digunakan saat bertanding sepakbola terdiri dari sepatu bola, jersey, kaos kaki, pelindung betis kaki. Posisi awal kedua kaki yang benar saat persiapan untuk melakukan teknik dasar mengumpan atau menendang bola adalah ....
A. diluruskan
B. disilangkan
C. direndahkan
D. dilangkahkan

Ibrahimovic merupakan seorang pemain yang memiliki keahlian yang baik dalam menyundul bola. Dahulu dia pernah bergabung dengan klub sepakbola yang besar yaitu Manchester United. Sikap kedua lutut yang benar saat persiapan untuk melakukan teknik dasar menyundul bola adalah ....
A. diluruskan
B. disilangkan
C. direndahkan
D. dilipat

Dalam permainaan sepakbola terdapat beberapa teknik yaitu mengoper, menembak, megontrol, menyundul, menangkap dan menggiring bola. Arah pandangan yang benar saat persiapan untuk melakukan teknik dasar menyundul bola adalah ....
A. mengarah ke bola
B. mengarah ke bawah
C. mengarah ke atas
D. mengarah ke belakang

Pertandingan sepakbola dilaksanakan dilapangan berbentuk persegi panjang. Terdapat dua buah gawang yang merupakan target untuk mencetak gol, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mencetak gol diantaranya adalah dengan menyundul bola. Sikap otot leher yang benar saat melakukan teknik dasar gerakan menyundul bola adalah ....
A. dikeraskan
B. dikendurkan
C. dilenturkan
D. dilemaskan

Menggiring bola dilakukan dengan menendang bola secara terputus-putus. Mengoper bola dengan baik dilakukan apabila arh bola yang datang menuju tepat ke arah yang dituju. Arah gerakan pinggang yang benar saat melakukan teknik dasar menyundul bola adalah ....
A. ke belakang
B. ke samping
C. ke depan
D. ke belakang

Pemain belakang atau bertahan memiliki poster tubuh yang tinggi dan besar, tujuannya adalah dapat memenangkan ketika berhadapan dengan lawan dan juga dapat memenangkan ketika saat berebut untuk menyundul bola ketika terjadi teendangan pojok atau tendangan bebas. Gerakan kepala yang benar saat melakukan teknik dasar menyundul bola adalah ....
A. menunggu datangnya bola
B. mengikuti arah datangnya bola
C. menyongsong arah datangnya bola
D. menyilang arah datangnya bola





Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : SOAL HOTS 1 PJOK SMP

0 Comments:

Post a Comment